Dokumentasi RADIOACTIV Force |
Unit musik Rock asal Bali, Jangar akhirnya merilis single terbaru berjudul "Negeri Nego". Single ke 4 dari band yang digawangi oleh Gusten (vokalis), Pasek (drum), Dewo (gitar), dan Raibio (bass) ini bertambah panas dengan kolaborasi mantan vokalis Auman, Rian Pelor.
Pengerjaan album ini dilakukan jarak jauh antara Palembang dan Bali dimana Jangar yang merekam semuanya di studio Jos Music Lab, Bali sedangkan Rian Pelor merekam vokalnya di Blacksheep Studio, Palembang.
Lagu yang dirilis melalui label rekaman asal Jakarta,Berita Angkasa Record yang juga membawahi Kelompok Penerbang Roket ini bercerita tentang fenomena yang terjadi di sebuah Negara dengan segala carut marutnya. Lagu ini berkeluh kesah tentang kemarahan,kebencian yang dijadikan komoditas bisnis oleh sebagian orang untuk kepentingan tertentu.
Rian Pelor mengatakan, “Negeri Nego” secara musikal menawarkan rock yang galak dan agresif dengan kompleksitas yang membuatnya cantik. Namun membalut paras buruk akan gambaran negeri yang senang mengambil jalan pintas dengan kuasa dan uang dalam liriknya, ia juga mengatakan Jangar secara band wajib diantisipasi sebagai salah satu kekuatan dan arsenal rock dari Bali yang tak bisa dianggap enteng.
Single ini akan menjadi karya terbaru yang dilepas menjelang album penuh yang akan dikeluarkan pada tahun ini juga. "Negeri Nego” sudah bisa didengarkan di berbagai streaming service seperti Spotify, Joox, Apple Music dan lainnya. So,siapkan kuping dan akal sehatmu dan nikmati lagu ini! Cheers
Jangar Sosial Media
Instagram : Jangar_official
BeritaAngkasa
Youtube : Berita Angkasa
Jangar Sosial Media
Instagram : Jangar_official
BeritaAngkasa
Youtube : Berita Angkasa
Comments